Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Harga Bunga Krisan (per Pot, Potong, Bibit, dan Benih), Manfaat dan Cara Menanamnya

Harga Bunga Krisan (per Pot, Potong, Bibit, dan Benih), Manfaat dan Cara Menanamnya

Pastinya Anda sudah familiar dengan chrysanthemum atau biasa dikenal krisan. Harga bunga krisan, baik per tangkai atau potong dan per pot juga terbilang cukup terjangkau.

Sebagai bunga yang cantik dan memiliki banyak warna, banyak yang jual bunga krisan. Ditawarkan dalam bentuk potong, harga bunga krisan potong berkisar ribuan rupiah.

Namun, akan lebih mahal jika dijual per ikat. Harga bunga krisan per ikat untuk varian lokal bisa mencapai puluhan ribu rupiah.

Nantinya, bunga krisan potong akan dirangkai menjadi buket bunga atau bahan dekorasi ruangan. Nah, buket bunga krisan ini tidak hanya terdiri dari satu warna.

Baca Juga: Harga Labu Siam per Kg (Baby, Jumbo, Lokal, Acar, Iris, Siap Masak) Segar dan Bibit

Sebagai dasar atau pengisi buket, beberapa orang memilih warna putih. Untuk harga bunga krisan putih biasanya tergantung isi per ikat.

Jika Anda hanya membutuhkan sedikit, biasanya akan dihitung per tangkai. Nah, harga bunga krisan per tangkai tentunya lebih murah.

Selain putih, bunga krisan yang masih saudara dengan bunga aster dan seruni warnanya beragam. Anda bisa menemukan bunga krisan berwarna kuning, merah, ungu, hingga merah muda.

Sebelum mengetahui harga bunga krisan yang cukup bersaing dengan harga bunga seruni, mungkin Anda tertarik menanamnya. Apalagi jika bibit bunga krisan sangat terjangkau, seperti harga wortel per kg.

Cara Menanam Bunga Krisan

Media Tanam Bunga Krisan

  • Siapkan media tanam yang tepat jika Anda ingin berhasil menanam krisan.
  • Bagi pemula, sebaiknya memakai media tanam pot berdiameter 30 cm.
  • Bunga krisan bisa tumbuh hingga 60 cm, sehingga pot yang disiapkan harus besar.
  • Jika Anda ingin membudidayakannya, Anda bisa menanam krisan langsung di tanah.
  • Syarat tumbuh krisan adalah tanah yang memiliki pH 6,5 hingga 7.
  • Taburkan kapur dolmit jika tanah terlalu asam.
  • Pastikan tanah sudah dipupuk dan digemburkan.
  • Untuk media tanamnya, pastikan terkena sinar matahari minimal 6 jam.

Bibit Bunga Krisan

  • Anda juga harus memilih jenis krisan yang akan ditanam.
  • Beberapa orang ada yang menanam bunga krisan besar atau jumbo.
  • Ada juga yang menanam krisan pompom impor.
  • Tidak susah mendapatkannya, karena Anda bisa beli bibit bunga krisan.
  • Sudah banyak yang jual bibit bunga krisan, bahkan secara online.
  • Namun, jika Anda hanya berhasil mendapatkan benihnya, maka Anda harus menyemainya.
  • Siapkan media semai seperti tray atau polybag yang sudah diisi tanah, pupuk, dan sekam.
  • Perbandingan media tanam tersebut, yakni 1:1:1.
  • Tebar benih atau biji bunga krisan dan letakkan media semai di tempat bercahaya matahari langsung.
  • Rawat benih hingga menjadi bibit dan pindahkan ke media tanam.

Cara Merawat Bunga Krisan

  • Bunga krisan yang sudah ditanam harus dirawat.
  • Pastikan bunga krisan diletakkan di ruang terbuka dan terkena cahaya matahari.
  • Anda juga harus menjaga kelembapan tanah pada media tanam.
  • Direkomendasikan, Anda menyiram bunga krisan di pagi hari.
  • Jangan menyiram bunga aster dari atas, lebih baik langsung di bagian pangkal batangnya.
  • Selalu pangkas bagian atas tanaman, supaya cepat bercabang.
  • Pemangkasan bunga seruni sangat penting, setidaknya setiap 3 minggu sekali.
  • Pupuk lanjutan harus dilakukan supaya bunga seruni tumbuh subur dan bunganya terjaga keindahannya.

Selain dijadikan sebagai tanaman hias, bunga krisan kerap dijadikan bahan membuat minuman kesehatan. Ini yang membuat harga bunga krisan cukup terjangkau dibandingkan harga bunga aster per tangkai.

Ada banyak kandungan nutrisi bunga krisan yang membuat tanaman ini dijadikan obat herbal seperti daun kelor. Berikut kandungan bunga chrysanthemum.


Harga Bunga Krisan (per Pot, Potong, Bibit, dan Benih), Manfaat dan Cara Menanamnya


Kandungan Bunga Krisan 100 Gr

  • 3,2 gram Protein.
  • 120 miligram Kalsium.
  • 32 miligram Magnesium.
  • 2 miligram Zat Besi.
  • 560 miligram Kalium.
  • 120 mikrogram Vitamin A.
  • 1,2 miligram Vitamin C.
  • 352 mikrogram Vitamin K.
  • 180 miligram Folat.

Dengan kandungan gizi bunga krisan, tak heran jika harga bunga krisan yang sudah diolah menjadi agak mahal. Apalagi jika bunga ini memiliki banyak manfaat.

Baca Juga: Harga Kangkung per Kg dan Ikat, Manfaat, Kandungan, serta Benih atau Bibitnya

Manfaat Bunga Krisan

Meringankan Gejala Sakit Tenggorokan

Dilansir dari alodokter, bunga krisan mampu mengobati nyeri pada tenggorokan. Biasanya, sakit tenggorokan muncul sebagai gejala flu atau radang.

Chrysanthemum yang memiliki sifat antiinflamasi diklaim mampu meredakan nyeri pada tenggorokan. Anda bisa mengonsumsinya sebagai teh atau obat herbal.

Tak hanya itu, teh bunga krisan diketahui mampu membantu proses penyembuhan flu dan demam. Anda bisa meminum teh bunga krisan sebelum penyakitnya kronis.

Baik untuk Kecantikan Kulit

Seperti yang kita ketahui, sudah banyak produk skin care berbahan bunga krisan. Ini karena chrysanthemum diklaim baik untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit.

Bunga krisan dikatakan bisa mengurangi peradangan pada kulit akibat jerawat. Tak hanya itu, bunga ini mampu mencegah flek hitam di kulit.

Anda tidak harus membeli skincare dengan bahan bunga krisan jika dirasa mahal. Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda bisa meminum teh bunga krisan.

Meringankan Gejala Osteoporosis

Secara umum, osteoporosis dialami para lansia, karena kepadatan tulang yang berkurang. Penyakit ini bisa mengurangi kepadatan tulang, sehingga tulang mudah patah.

Biasanya, gejala osteoporosis diiringi dengan nyeri di sendi dan tulang. Untuk itu, Anda bisa minum teh bunga krisan.

Sifat antiinflamasi pada teh chrysanthemum bisa meringankan nyeri sendi dan tulang. Anda bisa meminumnya secara rutin.

Mengontrol Gula Darah

Salah satu manfaat bunga krisan lainnya adalah mengontrol gula darah. Kadar gula darah bisa tinggi akibat resistensi insulin.

Itulah yang menyebabkan penyakit diabetes, sehingga Anda harus cermat mengontrol gula darah. Nah, salah satu cara untuk mengontrol gula darah adalah dengan minum teh bunga krisan.

Konon, teh bunga krisan mampu menurunkan kadar gula darah. Sehingga, gula darah akan terkontrol.

Mengurangi Stres

Banyak produk minuman kesehatan kemasan dari bunga krisan. Dan salah satu manfaat dari minuman tersebut adalah mengurangi stres.

Tak hanya wangi dan segar, minuman bunga krisan mampu memberikan efek tenang. Ini yang membuat pikiran Anda bisa menjadi lebih tenang.

Selain itu, konon minuman bunga chrysanthemum mampu meredakan gejala insomnia. Anda bisa meminumnya sebelum tidur.

Baca Juga: Harga Serai per Kg dan Kemasan Lainnya, Jenis, Kandungan Nutrisi, serta Manfaat

Memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan, Anda tidak harus membeli minuman bunga krisan. Anda bisa membuatnya sendiri dengan membeli bunga krisan.

Apalagi sudah banyak yang menjual bunga krisan dalam bentuk segar maupun kering. Lalu, berapa harga bunga krisan? Tentunya berbeda dengan harga bunga telang.


Harga Bunga Krisan (per Pot, Potong, Bibit, dan Benih), Manfaat dan Cara Menanamnya


Harga Bunga Krisan Benih & Bibit

Jenis Benih/Bibit Bunga Krisan

Harga

Benih Bunga Krisan Impor 

Rp450

Benih Bunga Krisan 30 biji 

Rp12.000

Benih Bunga Krisan Mix Color 

Rp14.000

Benih Bunga Krisan Ungu 30 biji 

Rp15.000

Benih Bunga Krisan Biru

Rp15.000

Bibit Bunga Krisan Putih 10 cm  

Rp20.000

Bibit Bunga Krisan Ungu 10 cm  

Rp20.000

Bibit Bunga Krisan Kuning 10 cm  

Rp20.000

Bibit Bunga Krisan Merah 10 cm  

Rp20.000

Harga Bunga Krisan per Pot

Jenis Bunga Krisan

Harga per Pot

Bunga Krisan Hijau Pompom 

Rp25.000

Bunga Krisan Ungu 

Rp25.000

Bunga Krisan Merah

Rp25.000

Bunga Krisan Merah Muda 

Rp28.000

Bunga Krisan Putih 

Rp28.000

Bunga Krisan Ungu Bulet 

Rp30.000

Bunga Krisan Kuning 

Rp35.000

Bunga Krisan Merah Super Jumbo 

Rp45.000

Bunga Krisan Ungu Super Jumbo

Rp45.000

Harga Bunga Krisan per Potong & Ikat

Jenis Bunga Krisan

Harga

Bunga Krisan Putih 

Rp3.000 per potong

Bunga Krisan Oranye 

Rp5.000 per potong

Bunga Krisan Kuning

Rp5.000 per potong

Bunga Krisan Merah

Rp5.000 per potong

Bunga Krisan Ungu

Rp5.000 per potong

Bunga Krisan Putih Kecil Lokal 10 batang 

Rp30.000 per ikat

Bunga Krisan Merah Segar 10 potong 

Rp44.500 per ikat

Bunga Krisan Ungu Segar 10 potong 

Rp45.000 per ikat

Bunga Krisan Putih Segar 10 potong 

Rp53.450 per ikat

Bunga Krisan Merah Muda Fresh 10 tangkai 

Rp61.000 per ikat

Bunga Krisan Putih Pompom Jumbo Impor 10 tangkai 

Rp180.000 per ikat

Sebagai informasi, harga bunga krisan di atas kami rangkum dari berbagai macam sumber. Tentunya, harga bunga krisan bisa berubah sewaktu-waktu dan berbeda di tiap daerah. Sama seperti harga bunga rosela.

Pochin Pochini
Pochin Pochini Hello there! I Hope you like this content ..... Ngopi bareng yuk...

Posting Komentar untuk "Harga Bunga Krisan (per Pot, Potong, Bibit, dan Benih), Manfaat dan Cara Menanamnya"