Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Harga Sosis Babi Lapchiong (Non Halal) Semua Merk di Pasaran

Harga Sosis Babi Lapchiong (Non Halal) Semua Merk di Pasaran

Banyak produk sosis yang terbuat dari olahan daging babi di pasaran, seperti lapchiong. Nah, harga sosis babi lapchiong cukup beragam di pasaran.

Apa Itu Lapchiong?

Selain sosis babi merah atau lapchiong, daging babi diolah menjadi berbagai hidangan. Untuk samcan misalnya, biasanya dibakar atau dimasak menjadi babi kecap.

Ada juga cukiok, yakni makanan khas China peranakan dari kaki babi dengan bumbu rempah khusus. Namun, memang yang cukup terkenal adalah lapchiong sosis babi.

Sebenarnya, lapchiong (lap cheong) sendiri merupakan istilah generik yang merujuk pada jenis sosi asal Tiongkok. Itu bukan merk sosis babi dan tidak harus terbuat dari daging babi.

Baca Juga: Harga Minuman Soju per Botol (Semua Merek dan Varian Kadar Alkohol)

Makanya, saat ini ada istilah lapchiong halal. Ini adalah sosis khas China tanpa daging babi dan bahan non halal lain, biasanya juga terbuat dari ayam.

Untuk menambahkan warna merah pada lapchiong ayam, biasanya menggunakan saus. Ada juga yang memakai bubuk cabai, tetapi ini akan mengubah rasa autentik dari lapchiong.

Nah, umumnya lapchiong terbuat dari daging sebagai bahan utama, rempah, dan tepung. Namun, di beberapa daerah, ada juga yang menambahkan sayuran dan telur.

Tak hanya dijual di China, ada juga yang menjualnya di Malaysia, khususnya untuk varian halal. Harga sosis Malaysia lap cheong sendiri cukup beragam.

Dikenal memiliki rasa yang nikmat, lap cheong juga sudah dijual di berbagai daerah di Indonesia, termasuk Medan. Lapchiong Medan sendiri konon cukup terkenal, terutama lapchiong jalan Langkat Medan.

Bukan hanya bahannya yang beragam, kemasan lapchiong, khususnya babi terbilang beragam, dan yang paling laris, yakni sosis babi kaleng. Biasanya itu dimasak menjadi sosis babi kecap.

Baca Juga: Harga Rujak Cingur Khas Surabaya dan Resepnya untuk Pemula

Sebelum mengetahui harga sosis babi lapchiong, mungkin Anda tertarik untuk membuatnya. Berikut resep sosis babi lap cheong.

Resep Sosis Babi Lapchiong

Bahan Sosis Babi Lapchiong

  • Samcan tanpa kulit 1 kg
  • Daging babi bagian bahu 1 kg
  • Angkak bubuk 2 sendok makan
  • Gula 250 gr
  • Garam 30 gr
  • Arak masak rose wine (kadar alkohol 25%) 50 ml
  • Kecap asin 30 ml
  • Ngohiong 1 sendok makan
  • Usus babi/edible sausage casing

Cara Membuat Sosis Babi Lapchiong

  • Pilih daging babi segar dan cuci hingga bersih.
  • Potong daging babi dengan pola tipis-tipis memanjang seperti korek api.
  • Masukkan daging babi ke wadah aluminium dan aduk hingga dua jenis daging babi tercampur.
  • Tambahkan gula, garam, angkak, kecap asin, arak masak, dan bubuk ngohiong dalam adonan.
  • Aduk adonan sosis hingga semua tercampur rata.
  • Tutup adonan dengan serbet bersih dan diamkan selama 2 jam dalam suhu ruangan.
  • Siapkan usus babi atau edible sausage casing.
  • Jika menggunakan usus babi, cuci hingga bersih terlebih dahulu.
  • Masukkan adonan sosis ke usus babi atau edible sausage casing.
  • Anda bisa menggunakan alat khusus, corong, atau pipa untuk mempermudah prosesnya.
  • Ikat bagian ujung dan tengah sosis sebagai sekat dengan ukuran sesuai selera.
  • Gunakan benang sebagai pengikatnya.
  • Tusuk-tusuk sosis menggunakan tusuk gigi sebagai ventilasi udara.
  • Tujuan menusuk sosis untuk memperpadat dan mempercepat proses pengeringan lap cheong.
  • Gantung sosis di tempat yang cukup panas atau terik selama 7-14 hari.
  • Ciri sosis yang siap dimasak memiliki tekstur padat dan kering.

Meskipun lap cheong bisa dimakan langsung, tetapi banyak yang lebih suka memasaknya terlebih dahulu. Ini supaya rasanya semakin gurih dan kaya tekstur.


Harga Sosis Babi Lapchiong (Non Halal) Semua Merk di Pasaran

Review Sosis Babi Lapchiong

Secara umum, lap ching memiliki tekstur luar yang kering dan tidak juicy. Ini karena proses penjemuran yang baik.

Karena itu pula, hindari membuat lapchhiong di musim hujan. Jika suhu ruangan terlalu lembap, sosis akan berjamur dan mengandung banyak bakteri.

Menurut penuturan salah satu konsumen, lap cheong yang bagus memiliki tekstur kering, tetapi empuk. Selain itu, teksturnya tidak terlalu lembut.

Memang, kebanyakan lapchiong tidak dibuat dari daging giling, tetapi daging cincang. Ini yang membuatnya kaya tekstur.

Untuk rasanya sendiri, lapchiong cenderung manis dan gurih. Ini cukup berbeda dengan kebanyakan sosis yang cenderung asin dan gurih.

Anda bisa memotongnya tipis-tipis dan digoreng begitu saja. Namun, supaya lebih lezat, celupkan ke telur dan tambahkan sedikit kecap asin.

Baca Juga: Harga Daging Babi per Kg di Pasaran (Segar, Frozen, dan Giling)

Sementara membuat lapchiong terbilang tricky, beberapa orang lebih memilih untuk membelinya. Lalu, berapa harga sosis babi lapchiong?

Harga Sosis Babi Lapchiong

Merek Sosis Babi Lapchiong

Harga Sosis Babi Lapchiong

Lentera Naga XO Sosis Babi Lapchiong Malaysia 

Rp51.988

Sosis Babi Lapchiong Cap Lima Kelelawar 10 pcs 

Rp52.000

MRS. PIGIE Pork Lapchiong Bali 500 gr 

Rp87.500

Aroma Lapciong Babi 500 gr 

Rp89.500

Selchina Lapchiong Sosis Babi isi 20 pcs 

Rp105.000

Titiles Sosis Babi Bali Lapchiong 500 gr 

Rp125.000

Sebagai informasi, harga sosis babi lapchiong di atas telah kami rangkum dari berbagai macam sumber. Tentunya, harga sosis babi lapchiong bisa berubah sewaktu-waktu.

Pochin Pochini
Pochin Pochini Hello there! I Hope you like this content ..... Ngopi bareng yuk...

Posting Komentar untuk "Harga Sosis Babi Lapchiong (Non Halal) Semua Merk di Pasaran"