Harga Anjing Maltipoo per Ekor (Baby dan Dewasa) Serta Cara Merawatnya
Anjing menjadi salah satu hewan peliharaan yang cukup menggemaskan. Memiliki banyak varian, salah satu yang cukup populer baru-baru ini adalah maltipoo. Meskipun begitu, harga anjing maltipoo per ekor tidak bisa dibilang murah.
Tergolong ras anjing mungil, banyak orang yang ingin memeliharanya. Ini karena tampilannya yang lucu dan menarik. Apalagi jika kebanyakan anjing maltipoo memiliki bulu panjang dan bergelombang, sehingga mirip dengan boneka.
Baca Juga: Harga Lobster Biru Air Tawar per Ekor dan Cara Memeliharanya
Namun, sebelum mengetahui berapa harga anjing maltipoo, pastikan Anda mengetahui karakteristiknya. Sangat penting memahami karakter maltipoo jika Anda ingin memeliharanya.
Karakteristik Anjing Maltipoo
Anjing Maltipoo Hibrida
Bukan termasuk ras asli, maltipoo adalah jenis anjing hibrida. Ada banyak sebutan maltipoo di berbagai belahan dunia, seperti maltese poo, moodle, dan maltese poodle. Dari namanya saja, Anda pasti sudah bisa menebak asal mula maltipoo.
Ya, maltipoo merupakan hasil kawin silang dari jenis anjing maltese dan toy poodle. Dengan indukan dari ras mini, tentunya peranakan yang dihasilkan juga akan mini. Untuk indukan maltese dan toy poodle yang dikawinkan juga beragam.
Ada breeder yang mengawinkan maltese dengan mini atau teacup poodle. Biasanya, ini akan menghasilkan maltipoo mini atau maltipoo super mini. Nah, anjing maltipoo harga jualnya untuk jenis ini biasanya lebih mahal. Anakannya saja bisa dibanderol mulai jutaan rupiah.
Memang, biaya adopsi anjing maltipoo cukup menguras kantong. Apalagi untuk yang sudah divaksin lengkap dan dewasa yang siap kawin.
Struktur Tubuh Maltipoo
Termasuk mamalia mungil, maltipoo hanya bisa tumbuh dengan panjang sekitar 15 cm hingga 38 cm. Sementara itu, rata-rata anjing maltipoo dewasa memiliki berat tubuh mulai 2 kg hingga 7 kg. Besar dan beratnya tubuh anjing ini sangat dipengaruhi genetika indukannya.
Layaknya boneka hidup, maltipoo berbulu medium hingga panjang. Struktur bulunya juga relatif ikal, tetapi tidak keriting. Bagian ujung bulunya melengkung ke arah dalam.
Namun, untuk beberapa maltipoo dewasa dengan bulu lebat, biasanya bulunya akan terlihat keriting. Sementara itu, tekstur bulunya cenderung lembut, mengembang, dan terlihat bervolume. Jika anjing sering dimandikan dengan shampo dan kondisioner, maka bulunya akan menjadi halus dan mudah disisir.
Sifat Anjing Maltipoo
Meskipun tubuhnya kecil, maltipoo termasuk jenis anjing yang sangat aktif. Ia diketahui memiliki energi cukup besar untuk beraktivitas sehari-hari. Anabul ini juga terbilang tidak bisa diam dan suka berlarian di dalam ruangan.
Baca Juga: Harga CEDEA Frozen Food (Bakso, Nugget, Fish Roll, Dumpling, dll)
Sifat anjing maltipoo yang menjadi daya tariknya adalah kasih sayang serta kesetiaannya. Anabul ini juga termasuk anjing keluarga yang lebih suka menghabiskan hari-harinya di rumah. Meskipun begitu, Anda tetap harus mengajaknya jalan-jalan setiap pagi atau sore supaya anabul tidak jenuh.
Termasuk hewan peliharaan yang ramah dan suka bermain, anjing maltipoo biasanya menjadi teman bermain anak. Dengan energinya yang tinggi, maltipoo mampu menyaingi energi anak-anak dalam beraktivitas sehari-hari.
Tak seperti poodle, maltipoo cenderung pendiam dan lebih suka mengendus daripada menggonggong. Menurut review salah satu owner, anabul ini sangat cocok bagi Anda yang tinggal di apartemen.
Bisakah Anjing Maltipoo Dilatih?
Sebenarnya, maltipoo bukan jenis anjing terlatih, karena itu anabul ini lebih digolongkan sebagai anjing rumahan. Bisa dibilang, sifatnya hampir mirip dengan kucing ras, hanya saja sangat aktif. Selain itu, anjing tergolong tidak terlalu cerdah dan lamban.
Namun, Anda masih bisa melatihnya untuk melakukan perintah sederhana, seperti duduk dan berguling. Sebagai tips supaya maltipoo cepat memahami perintah Anda, lakukan perintah dengan suara yang lembut. Hindari juga nada tinggi atau membentak anjing, karena ini akan membuat maltipoo semakin malas.
Ketahui juga, anjing maltipoo mudah stres jika dibentak. Tanda-tanda maltipoo stres biasanya diawali dengan tidak mau mendengarkan perintah serta mogok makan. Jika ini terus berlangsung, maka anjing bisa kekurangan nutrisi.
Menurut beberapa breeder, anjing maltipoo bisa mengikuti pelatihan kepatuhan rumah dan pelatihan dasar dalam waktu 1-2 bulan. Ini untuk maltipoo yang dipelihara dari baby, sedangkan untuk dewasa bisa agak lama.
Cara Merawat Anjing Maltipoo
- Perawatan anjing maltipoo terbilang gampang-gampang sulit, sehingga Anda harus sabar dan telaten.
- Anda harus selalu memerhatikan bulunya dengan melakukan perawatan khusus.
- Sisir bulu maltipoo setidaknya dua kali seminggu dan mandikan anabul setidaknya setiap 3 bulan sekali.
- Anda bisa memilih dry shampoo khusus untuk membersihkan bulu maltipoo sebelum jadwal mandinya.
- Gigi, telinga, mata, dan kuku maltipoo harus selalu dibersihkan setiap hari.
- Pakan anjing harus diperhatikan dan tidak boleh telat.
- Anak anjing maltipoo setidaknya membutuhkan pakan sehari sebanyak tiga kali.
- Sementara anjing dewasa hanya perlu makan sebanyak 1-2 kali dalam sehari dengan porsi kecil.
- Berikan dry food dan wet food secara berselang-seling supaya anabul tidak bosan.
- Vitamin dan vaksin harus diberikan sesuai kebutuhan dan dosis.
- Minimal, 6 bulan sekali anjing harus dibawa ke dokter untuk check up kesehatan.
Lakukan perawatan anjing maltipoo dengan tepat supaya anabul kesayangan Anda tidak mudah sakit. Umumnya, maltipoo diprediksi memiliki daya hidup mulai 13 tahun hingga 14 tahun. Sementara itu, berikut referensi harga anjing maltipoo.
Baca Juga: Harga CEDEA Bakso Ikan Kemasan 500 Gr Semua Varian dan Resepnya
Harga Anjing Maltipoo
Kategori Anjing Maltipoo |
Kisaran Harga Anjing Maltipoo |
Baby Maltipo (Maltese Mix Toy Poodle) 2 bulan |
Rp1.000.000 - Rp1.350.000 per ekor |
Baby Maltipoo Super Mini Betina 2 bulan |
Rp1.700.000 - Rp2.000.000 |
Baby Maltipoo Jantan Super Mini 2 bulan |
Rp2.750.000 - Rp3.000.000 |
Maltipoo Premium Quality Jantan 3 bulan |
Rp2.850.000 - Rp3.250.000 |
Maltipoo Jantan atau Betina Dewasa Siap Kawin |
Rp5.250.000 - Rp7.000.000 |
Sebagai informasi, harga anjing maltipoo di atas telah kami rangkum dari forum jual beli anjing. Tentunya, nilai jual maltipoo bisa berubah sewaktu-waktu dan berbeda di tiap daerah.
Posting Komentar untuk "Harga Anjing Maltipoo per Ekor (Baby dan Dewasa) Serta Cara Merawatnya"