Harga Honda Amaze di Indonesia 2023, Punya Fitur Canggih Desain Mewah
Tengah menjadi perbincangan hangat, rupanya para pencinta otomotif sudah tak sabar dengan pemasaran Honda Amaze 2023. Digadang punya banyak fitur canggih serta desain yang mewah, berapa harga Honda Amaze jika sudah masuk ke pasar Indonesia?
Fitur Canggih Apple CarPlay Honda Amaze
Diklaim sebagai versi terbaru dari mobil Honda, Amaze 2023 membuat melongo sebagian petrolhead. Ini karena sistem intertainment canggih yang memberikan pengalaman berkendara mewah dan pas untuk sebagian besar anak muda perkotaan.
Dengan tampilan baru yang dinilai lebih stylish, Honda Amaze 2023 tampaknya sudah dilirik banyak pencinta otomotif. Apalagi pilihan warnanya tidak sedikit, mulai dari lunar silver metallic, radiant red metallic, platinum white pearl, golden brown metallic, hingga meteoroid grey metallic.
Baca Juga : Harga Vas Bunga Louis Vuitton, Paling Mahal Rp197 jutaan
Bisa dibilang, hampir semua warna mobil ini metallic dan jarang ditemukan di Indonesia, terutama untuk warna golden brown metallic dan meteoroid grey metallic. Selain itu, cat yang dipakai mobil rilisan terbaru ini cukup premium dan tahan panas, sehingga tidak mudah mengelupas.
Melihat bagian dalam mobil, Anda akan dikagetkan dengan adanya sistem Apple CarPlay dan Android Auto. Bisa dibilang, ini merupakan sistem yang hanya ditemukan pada mobil mewah dan mahal.
Selain bisa digunakan langsung, perangkat ini bisa dihubungkan dengan smartphone melalui bluetooth saat berkendara. Sudah seperti kendaraan canggih lainnya, Honda Amaze 2023 dilengkapi dengan wireless charger dengan pengisian super cepat.
Bisa digunakan untuk berbagai tipe gadget, Anda hanya perlu menghubungkan kabel USB pada lubang charger. Bagian dalam mobil juga didesain senyaman mungkin. Terdapat sandaran tangan bagian depan dengan tipe sliding yang ukurannya cukup besar dan bagian bawah yang bisa dipakai untuk menyimpan tisu.
Spesifikasi Honda Amaze
Honda Amaze 2023 merupakan mobil dengan lima tempat duduk silinder yang panjangnya 3995mm dengan lebar 1695 dan jarak sumbu roda 2470. Setiap kursi mobil sudah dilapisi cover yang terbuat dari kulit sintetis.
Khusus kursi bagian belakang bisa digeser ke depan dan setiap kursi bisa dilepas pasang, sehingga mobil mudah dibersihkan. Selain itu, terdapat sandaran dan bantal kepala di bagian atas kursi.
Spesifikasi mesinnya tidak kalah canggih dengan mobil Honda lainnya. Honda Amaze 2023 menawarkan 1 mesin bensin (petrol engine).
Baca Juga : Biaya Paket Umroh Toyib Travel 2023 (Bisa Dicicil dan Amanah Kemenag)
Dikutip dari website resmi Honda, mesin bensinnya 1199 cc dengan sistem transmisi Manual & Otomatis, tergantung pada varian dan jenis bahan bakar. Selain itu, mobil ini memiliki jarak tempuh 18,3 kmpl hingga 18,6 kmpl.
Pertama kali, Honda Amaze dirilis di India pada 2013. Generasi keduanya baru muncul pada 2018 dan versi terbaru yang lebih canggih akhirnya meluncur di tahun 2023.
Mobil ini dipasarkan untuk menggantikan Honda Brio di India karena penjualannya yang kurang memuaskan. Bisa dibilang, kebanyakan masyarakat di Anak Benua ini lebih suka memakai mobil berdesain mewah dengan teknologi canggih.
Harga Honda Amaze
Namun, apakah Honda Amaze 2023 dipasarkan di Indonesia? Mengenai hal ini belum ada konfirmasi dari pihak Honda. Namun, jika dipasarkan di Indonesia, tentunya para petrolhead harus sudah bersiap mengganti mobilnya.
"Sampai saat ini, belum ada konfirmasi apa pun terkait Honda Amaze 2023," ungkap Marketing and After Sales Service Director Honda Surabaya Center, Wendi Hiharja. "Belum tahu juga apakah akan dipasarkan tahun 2023 atau tahun depan."
Wendi menambahkan bahwa sudah ada beberapa model dari Honda yang terkonfirmasi masuk pasar Indonesia. Meskipun begitu, belum ada keterangan mengenai Amaze dari Agen Pemegang Merek (APM) Honda.
Hal serupa juga disampaikan Yusak Billy Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospec Motor dalam Tribun Mataram. Sudah dipasarkan di India, Honda Amaze 2023 dibanderol 709.900 rupee atau sekitar Rp133 jutaan.
Baca Juga : Harga Rangkaian Bunga di Elora Florist Tangerang (Condolence & Bouquet Flower)
Namun, jika pada akhirnya mobil ini masuk pasar Indonesia, diperkirakan akan dilepas dengan harga mulai Rp97 juta hingga Rp100 juta. Untuk produk Honda Amaze 2023 yang original dengan kondisi baru, dilengkapi dengan body cover, bucket mat, steering wheel cover, emergency hammer, dan keychain mobil berlogo Honda.
Posting Komentar untuk "Harga Honda Amaze di Indonesia 2023, Punya Fitur Canggih Desain Mewah"